Bebek merupakan salah satu hewan piaraan selain ayam. Bebek dipiara karena dagingnya enak dimakan dan telurnya juga memiliki protein yang baik. Selain itu kotoran bebek bisa dimanfaatkan untuk membuat pupuk kandang. Tentunya masyarakat yang tinggal di pedesaan yang bisa memelihara bebek. Ada banyak jenis bebek yang kita kenal, misalnya bebek yang diangon di sawah dalam jumlah banyak. Suara bebek dalam jumlah banyak cukup ribut.
Kakak yakin semua adik-adik sudah pernah melihat bebek. Tapi pernahkah kalian mencoba menggambar bebek? Kalau kalian ingin belajar menggambar bebek, ya tinggal mengikuti saja cara menggambar anak bebek di bawah ini. Cukup menarik bukan?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar